Friday, 28 November 2014

GOLDEN AGE - SANATANA DHARMA


Yang penting bukan agama, tapi spirituality

Banyak duka dan penderitaan di muka bumi ini
Yang diakibatkan oleh terkotak-kotaknya manusia
Oleh agama yang berbeda-beda

Bahkan melaksanakan ajaran Hindu
Tanpa memahami ajaran spiritualitas yang ada di dalamnya
Tidak melaksanakan sesuai ajaran Dharma (Sanatana Dharma)
Tidaklah cukup

Jika kita tidak menyertakan spirituality
Dalam setiap tindakan kita
Maka yang akan ada hanyalah penderitaan

Jika spiritualitas sudah dimiliki oleh setiap orang di bumi ini
Artinya pada saat agama-agama sudah tidak ada
Pada saat manusia tidak lagi terkotak-kotak oleh agama
Tapi disatukan oleh universal law, natural law
Spiritualitas
Saat itulah "golden age" akan tercipta

Sanatama Dharma pernah ada di seluruh muka bumi ini
Dengan sebutan yang berbeda-beda
Sebelum agama-agama ada

Dharma is harmony in diversity
Harmoni dalam perbedaan
Karena hidup ini terdiri dari perbedaan
Namun kita adalah satu



No comments:

Post a Comment